JANJI

Alkisah,pada suatu hari Nabi Ismail as berjanji pada seseorang untuk menunggunya disuatu tempat…dan ternyata pria tersebut lupa akan janjinya. Namun Ismail as tetap saja menunggunya hingga setahun lamanya..beliau tidak berani berpindah tempat sekalipun matahari begitu panas menyengat tubuhnya hanya dikarenakan takut melanggar janjinya…Kemudian orang itu datang dan Nabi Ismail as berkata padanya ” Aku senantiasa menunggumu hingga engkau datang…”

Semoga yang sedikit ini bermanfaat dan

hendaknya kita selalu memenuhi janji yg pernah diucapkan..

namun bila tidak mampu… lakukanlah sesuatu yang mendekati….

insyaallah…

RENUNGAN IMAM AL GHOZALI

Tersenyumlah dan jangan bersedih !!! Jangan tangisi hari kemarin, karena kesedihanmu tidak memberikan manfaat apapun kepadamu. apakah dengan kesedihanmu itu segalanya menjadi beres ? Jika engkau gagal dalam berdagang lalu kau tangisi, apakah tangisanmu memberikan keuntungan secara tiba-tiba..? Jika ibu atau ayahmu meninggal dunia lalu engkau bersedih, apakah kesedihanmu itu membuat ibu atau ayahmu hidup kembali..?

Janganlah engkau bersedih terhadap musibah yang menimpa, sebab hal itu hanya akan menambah beban dihatimu. Jangan bersedih hanya karena menghadapi kemiskinan. kesedihanmu hanya akan menambah penderitaan dan kesulitan hidup…

Jangan bersedih, tetapi tersenyumlah !!! Yakinlah engkau bersama Tuhan yang memiliki Rahmat tiada terhingga….

Nasehat Ayah

Bila kita hanya sibuk mencatat kegagalan demi kegagalan maka hidup kita hanya berputar diantara kegagalan dan penderitaan. Bila semakin bersedih dan selalu meratap maka kita akan semakin melupakan nikmat dan karunia-Nya, akibatnya lidah kita kelu dan terlalu berat tuk mengucap syukur. So… mari kita putar haluan and banting stir dengan memperhatikan karuniaNya dan memanjatkan syukur padaNya sebab kegagalan dan penderitaan tu ga’ akan pernah melebihi besarnya Nikmat dan karuniaNya….

 

Apa yang tlah pergi ga’ perlu terus menerus disesali…!! itu adalah kehendakNya.. Teruslah fokus pada tugas kita tuk lanjutin hidup ini..Bila kehidupan ini terasa begitu sulit bagimu..bersabarlah dan terus berikhtiar karena Beliau ga akan membebani kita diluar batas kesanggpan kitee…Tunjukin bahwa ente punya kualitas…and mampu mengexplorasi potensi diri…!!!!
Image